Dalam suatu kegiatan dibutuhkan adanya kekompakan dan keseragaman dalam suasana kekeluargaan yang bisa membangun semangat untuk.melaksanakn.kegiatan tersebut. Hal ini juga yang memacu pada lembaga MDTPQ.AL-JIHAD MAdukaran Kedungwuni Pekalongan.
Terbukti begitu banyak Wali Santri Al-Jihad yang hadir pada rapat antar Pengurus,Dewan guru dan Wali santri Al-Jihad di Hari Minggu,31 Januari 2016 yang sekian tahun lamanya belum pernah mengadakan pertemuan seperti ini.
Banyak hal yang dibicarakan dalam rapat itu. Seperti pemaparan yang disampaikan oleh ketua pengurus ,Muhammad Abu Husein tentang sejarah singkat dan lika-liku lembaga pendidikan non formal yang berada dibawah perlindungan masyarakat setempat. Rapat yang dipimpin oleh Bapak Mudhoha dan dihadiri oleh Bapak Suratno, Bapak Mudzaqir dll. selaku pengurus tersebut berjalan kondusif dalam suasana.kekeluargaan.
Akhirnya rapat itu menghasilkan kesepakatan untuk kembali bersemangat membangun meningkatkan proses belajar mengajar lembaga pendidikan non formal Madrasah Diniyah dan Taman Pendidikan Al-qur'an Al-Jihad karena MDTPQ adalah milik bersama. Dan tidak kurang pentingnya lagi pada rapat tersebut tercetuskan kesepakatan memiliki seragam sendiri agar tercipta kekompakan para santri, keseragaman dalam kekeluargaan bagi santri dalam menuntun ilmu serta bisa memacu mereka untuk lebih semangat dalam menuntut ilmu di madrasah al jihad ini.
Maka jadilah Hari Minggu tanggal 31 Januari 2016 adalah awal pertama kalinya Madrasah Al-Jihad Madukaran Pekalongan memiliki.Seragam sendiri. Semoga bermanfaat. Amin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar